Tutorial linux ubuntu untuk pemula berbahasa indonesia sekarang tidaklah terlalu sulit untuk dicari sob. Karena sudah banyak sekali blog-blog yang menuliskan beberapa tips trik dan sulusi dalam penggunaan linux, terutama ubuntu distro paling friendly menurut saya :D. Sobat Ubuntu kali ini juga akan mengambil andil untuk ikut membantu para pengguna pemula yang ingin belajar linux. Berikut saya lampirkan sedikit pengalaman saya dalam menggunakan linux dari awal.
Pemilihan distro linux
Untuk para pemula pemilihan ini penting sob agar kita fokus pada salah satu distro saja dulu untuk mengetahui dasar dasar linux. Saya sudah memposting cara memilih distro linux untuk pemula. Silahkan dibaca.
Konsep Kernel Linux
Dalam mempelajari linux keseluruhan kita setidaknya harus mengetahui konsep kernel linux sob, kenapa? ya agar kita tidak tersesat saat memakai linux dan mengerti dasarnya, setelah tau konsep tentu kita tau berbagai 'cara' untuk menujunya. Nah konsep dasar kernel sudah saya tulis di artikel ini. Konsep kernel linux.
Pemilihan Distro
Setelah tau kernel lanjut kita pilih distro yang sesuai dengan selera dan cocok untuk pemula, saya sudah menuliskan Tips Memilih Distro Linux untuk Pemula.
Install Linux
Setelah distro kita pilih lalu kita lanjut untuk menginstallnya. Pada dasarnya konsep untuk menginstall linux itu sama. Dualboot : insert OS > load > pilih dan konfigurasi hardisk > Install. Only linux : insert OS > load > pilih dan konfigurasi hardisk/langsung > Install. Semuanya seperti itu sob, kalo nda percaya coba deh instal dulu gih coba gih. untuk menginstall ubuntu saya sudah postingkan. Cara install Ubuntu, atau install ubuntu dual boot dengan windows.
Penggunaan Aplikasi Linux
Setelah install tentu kita harus beradaptasi dalam OS yang berkernel linux, aplikasi yang digunakan berbeda dengan di windows, konsep drive hardisk juga berbeda pokoknya 'think different' lah sob. Lalu kita belajar juga perintah dasar dalam terminal linux sob, nih saya ada ebook perintah dasar di linux, monggo dibaca.
Nah ada tips yang saya pakai dan ini insya allah berhasil *sudah saya buktikan*. Apapun yang terjadi, aktivitas apapun yang ingin dilakukan selama itu bisa pakai linux, pakailah! paksakan! kalau ada masalah bagus itu akan jadi pelajaran baru buat sobat, ada error bagus itu nanti bisa menambah ilmu sobat. Saat internetan kita akan nemu masalah cara konfigurasi modem di linux, eh ternyata modemnya tidak kompatibel, lalu akan menemui konfigurasi modem yang tidak kompatibel, oke dapet ilmu baru. Lanjut mau share wifi jadi hotspot di linux, dan lain sebagainya. Maka cara-cara itu akan muncul dan ilmu akan berdatangan dengan sendirinya nah selamat mencoba yah, jangan lupa di sobat ubuntu cari aja apa yang ingin dilakukan, kalo tidak ada harap request di fanspage facebook sobat ubuntu.
7 comments
Click here for commentsdiluar negri, situs seperti ini sudah banyak bahkan melebihi jumlah situs review/tutorial/software wind*ws. sayangnya di indonesia berbanding terbalik. saya sendiri lebih nyaman memakai linux, ya meski hanya sedikit game yang bisa dijalankan
ReplyYup makanya saya pengen memulai itu, biar lebih berkah juga pake yang halal :D
Replyini admin nya lagi sibuk kah? kok tidak pernah update lagi
Replyhehehe iyah om, maap yah :D
Replykalo mau nyumbang tulisan slahkan kang :)
waduh, sebelumnya maaf nih, bukannya saya tidak mau tapi saya juga mengurus blog dengan topik linux
Replyblog dengan topik linux apa kang? ane pngen backup blog lokal untuk belajar linux nih.
Replyubuntu om
ReplyConversionConversion