Login Yahoo Messenger dengan Empathy di Ubuntu

Login yahoo messenger dengan empathy di Ubuntu. Yahoo messenger merupakan suatu layanan chat yang 'legendaris' dari yahoo sob, bagaimana tidak dari jaman tidak ada medsos sebanyak ini yahoo messenger telah lebih dulu hadir dan memberikan layanannya, saya ingat ketika masih zaman hp symbian dan java ketika masis eksis. Banyak aplikasi chating yang menyediakan layanan chatnya dengan yahoo messenger, kalo saya biasanya pake ebuddy sob hehehe. Sudah ah nostalgianya back to empathy.

Empathy adalah salah satu aplikasi client chat untuk berbagai layanan chatting diantaranya : Facebook, Flickr, Google, Twitter, Windows Live, Yahoo dan lainnya. Empathy adalah aplikasi bawaan dari ubuntu untuk chatting, empathy sangat ringan sob, tapi di versi 14.04 aga sedikit lemot nih hehehe, mungkin karena adanya berbagai perubahan yang belum sempurna di empathy ini sob, kita tunggu saya pembaruannya mudah-mudahan menjadi tambah wus wus. Oh iya postingan ini saya buat untuk beberapa orang yang mengalami kesulitan dalam login, oke ini caranya :

Login Chat dengan Empathy

Saya contohkan dengan yahoo messenger yah sob, karena saya selalu gagal dalam login yahoo messenger ini. Oke berikut langkahnya :

1. Buka empathy
Buka empathy lalu pergi ke menu account.

2. Pilih layanan
Saya pilih yahoo messenger, jika menggunakan yang versi japan ya sesuaikan saja sob.

Login Yahoo Messenger dengan Empathy di Ubuntu


3. Masukan detail akun
Seteah itu kita masukkan akun kita, nah login disitu, kesalaan yang sering dilakukan adalah kita login dengan akun lengkap kita sob, seharusnya kita hanya menuliskan nama akun tanpa embel-embel @yahoo.x jadi misal sobatubuntu@yahoo.com cukup hanya dengan sobatubuntu saja. Lalu masukkan passwordnya

Login Yahoo Messenger dengan Empathy di Ubuntu


Nah itulah sedikit solusi yang saya temukan dalam kesulitan login akun di empathy, semoga bisa bermanfaat bagi sobat-sobat walau ini hanya hal kecil.
Previous
Next Post »

ConversionConversion

Thanks for your comment